Gudangnya seafood
enak untuk Pulau Bali memang ada di daerah Jimbaran, hal itu sudah
diketahui oleh hampir semua wisatawan lokal maupun mancanegara yang
berlibur ke Pulau Bali. Namun bagaimana kalau kita sedang berwisata di
Bali Utara dan ingin menikmati hidangan seafood?. Yang jelas kita
tidak perlu segera meluncur ke arah Jimbaran, namun cukup mengarahkan
laju kendaraan ke jalan Singaraja-Seririt, Kalibukbuk, Lovina. Kalau
dari Pantai Lovina kira-kira sekitar 15 menit perjalan ke arah barat, di
sisi kanan jalan, sedangkan dari arah kota Singaraja sekitar ±15 km.
Disana kita akan menjumpai Lesehan Ikan Bakar Tanjung Alam yang
menyajikan berbagai macam hidangan seafood, terutama untuk ikan bakar
.
Jam
menunjukkan pukul 3 sore ketika kami dari tim wisatakuliner.com sampai
di Lesehan Tanjung Alam, tempatnya luas dan sangat nyaman. Lokasinya
tepat berada di sisi pantai, beberapa gazebo berjajar rapi dengan konsep
yang sederhana dan santai. Tempatnya dibagi menjadi dua tipe, memakai
kursi dan duduk lesehan di atas gazebo. Letak gazebonya agak sedikit
menjorok ke pantai jika dibandingkan dengan yang menggunakan kursi.
Mengusung nama Lesehan Ikan Bakar Tanjung Alam, tentu saja yang menjadi makanan favorite-nya
berupa ikan bakar dengan berbagai jenis dan ukuran. Selain ikan bakar,
menu lainnya ada sup ikan, cumi, udang dan ayam. Untuk sidedishnya tentu saja cah kangkung tidak pernah absen dari posisinya, namun di lesehan ini juga menyediakan plecing kangkung juga. Sedangkan untuk minumannya, ada softdrink, soda gembira, es jeruk, es kelapa, es lemon, kelapa muda batok, teh, air mineral dan juga bir dengan ukuran besar dan kecil
.
Setelah
melihat-lihat jenis ikannya, kami pun memilih beberapa jenis ikan yang
tersedia dan segera kembali ke gazebo. Sambil menunggu pesanan datang,
kami pun menikmati keindahan pantai dan merasakan kesejukan angin yang
berhembus sambil berfoto-foto. Tak terasa makanan pun diantarkan ke atas
meja, aroma sangat menggoda, tak sabar ingin segera mencobanya. Setelah
semua pesanan diantar, kami pun dengan segera mencoba setiap jenis ikan
bakar yang telah tersaji. Rasanya yummy waktu ikan dipadukan dengan
sambal matah maupun sambal merah yang rasanya lebih pedas. Bumbu ikannya
melimpah dan sangat terasa, dan lebih nikmat lagi kalau sambalnya
ditambah dengan kecap manis.
Sehabis
menyantap semua makanan dan puas menikmati keindahan pantai, kami pun
melaksanakan kewajiban sebagai konsumen. Setelah sampai di kasir, total
harga yang harus kami bayar cukup murah, rata-rata setiap orang hanya
kena ±25ribu rupiah. Kalau menurut harga patokannya mulai Rp 4.000
sampai Rp 25.000/ porsi untuk makanannya, ikannya dihitung berdasarkan berat yaitu sekitar Rp. 50.000/ kg,
sedangkan untuk minuman mulai dari Rp 3.500 sampai Rp 28.000 untuk
setiap jenisnya. Harga yang cukup murah untuk menikmati hidangan seafood yang rasa dan suasananya yang cukup memuaskan.
Biasanya Lesehan Tanjung Alam mulai melayani para pengunjungnya setiap
hari dari jam 9 pagi sampai jam 10 malam. Jadi para pengunjung yang
datang pada sore hari, bisa menikmati hidangan seafood sekaligus menikmati keindahan sunset yang terlihat jelas dari gazebo-gazebo yang ada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar